Saat ini, media sosial sedang berkembang begitu pesat. Bisa dikatakan, media sosial sangat popular di kalangan masyarakat Indonesia dan menjadi media digital yang digunakan oleh banyak orang. Maka, sangat bagus jika pebisnis dan pelaku usaha memanfaatkan media sosial untuk promosi bisnis.
Memanfaatkan Media Sosial untuk Promosi Bisnis
Media Sosial selain mudah digunakan, juga terbukti sangat ampuh sebagai alat mempromosikan produk bisnis, jasa, bahkan kemampuan profesional lainnya. Dengan memanfaatkan media sosial sebagai wadah untuk melakukan pemasaran dan promosi secara online, maka Anda bisa menjangkau pasar yang lebih luas.
Hal ini sudah terlihat jelas, memanfaatkan media sosial dengan efektif dalam mempromosikan bisnis bisa menjangkau berbagai wilayah di Indonesia, bahkan menjangkau pula pengguna yang berada di luar negeri. Modalnya pun kecil, cukup dengan menggunakan koneksi internet dan smartphone atau laptop.
Untuk melihat seberapa besar peran media sosial dalam bidang promosi dan pemasaran bisnis, baik produk maupun jasa, maka berikut ini adalah keuntungan memanfaatkan media sosial untuk promosi bisnis.
1. Promosi yang Murah Meriah
Penting bagi pelaku bisnis untuk aktif di media sosial. Hanya saja, Anda perlu memilih dan menentukan terlebih dahulu, mana media sosial yang bisa digunakan secara efektif dan efisien untuk media promosi online bisnis Anda.
Melakukan promosi di media sosial, sudah pasti akan menghemat biaya promosi dan pemasaran. Coba bayangkan saja. Dengan membuat satu konten di media sosial, konten tersebut bisa bertahan sangat lama di sana dan ini sudah pasti gratis. Tetapi kalau ingin promosi berjalan maksimal, tentu saja harus rutin membuat konten, tidak bisa mengandalkan hanya satu konten saja.
Sekarang, coba bandingkan berapa biaya yang harus Anda keluarkan ketika hendak mempromosikan bisnis menggunakan media konvensional? Berapa harga satu kali pembuatan dan penayangan banner atau billboard?
Berapa biaya pasang iklan di media elektronik seperti televisi atau radio? Dari membandingkan ini, Anda pasti akan bisa melihat fakta bahwa dengan memanfaatkan media sosial, biaya promosi yang Anda keluarkan jelas lebih murah.
2. Membangun Branding dan Brand Awareness di Media Sosial untuk Promosi
Selain bisa digunakan untuk promosi jualan produk dan jasa, media sosial juga bisa digunakan untuk membangun branding produk atau jasa, membangun branding diri Anda sebagai pemilik brand, sekaligus bisa membangun brand awareness sehingga banyak orang makin mengenal bisnis Anda beserta produk maupun jasa yang Anda tawarkan.
Logika sederhananya, semakin produk Anda bernilai positif bagi orang lain, maka akan semakin banyak dikenal oleh orang banyak pula. Untuk itulah, Anda perlu membuat konten promosi di media sosial yang menarik, inspiratif, bahkan mampu memenuhi kebutuhan orang lain terhadap informasi dan solusi atas permasalahan yang mereka hadapi.
Efek positif lain dengan banyaknya orang yang tertarik dengan bisnis Anda karena melihat iklan Anda di media sosial, kemudian mereka merasa puas, maka mereka bisa merekomendasikan bisnis Anda, bahkan mereka akan dengan senang hati memberi testimoni positif atau membagikan link media sosial Anda kepada orang-orang yang berada dalam lingkaran pertemanan mereka.
3. Menciptakan Interaksi Dua Arah dengan Pelanggan
Media sosial bisa menjadi media untuk menciptakan interaksi dua arah antara Anda dengan pelanggan. Interaksi dua arah sangat penting untuk Anda bangun sedini mungkin demi kelangsungan bisnis Anda. Alasannya, semakin dekat hubungan dan interaksi Anda dengan pelanggan, maka semakin mudah bagi mereka untuk berkomunikasi dengan Anda.
Di masa modern seperti sekarang, bisnis apa pun sudah tak bisa lagi hanya membuka saluran komunikasi satu arah. Anda perlu mendengar secara langsung suara pelanggan demi bisa mengetahui kebutuhan mereka, kritik dan saran, bahkan usul positif dan review yang mereka berikan bagi perbaikan dan pengembangan bisnis.
Dengan memanfaatkan media sosial, pelanggan bisa dengan mudah mencari tahu tentang bisnis, produk, maupun jasa yang Anda sediakan. Di saat yang sama, mereka juga bisa langsung berkomunikasi dengan Anda ketika membutuhkan bantuan, saran, informasi, dan sebagainya.
Dengan kata lain, media sosial bisa menjadi customer service yang baik. Hal penting berikutnya, Anda perlu memberi respons sesegera mungkin atas apa pun informasi dan keluhan dari pelanggan.
4. Target Pasar Lebih Luas
Pada awal artikel ini, sudah dijelaskan bahwa media sosial bisa menjangkau berbagai kalangan dan pasar yang lebih luas. Bisa jadi, ketika pelanggan dari luar kota sedang berkunjung ke kota Anda, lalu mereka membutuhkan produk atau jasa dari brand Anda. Maka, mereka pasti akan langsung mencari Anda di media sosial.
Sekarang pikirkan, jika Anda tidak memanfaatkan media sosial untuk promosi bisnis, pelanggan yang kebetulan membutuhkan Anda tadi harus mencari Anda ke mana? Itulah sebabnya, memanfaatkan media digital, baik media sosial, blog, maupun website, sangat disarankan di era digital seperti sekarang.
5. Produk Bisa Dikenal Luas
Dengan menggunakan media sosial, produk Anda bisa dikenal lebih luas dan jadi mudah dicari pula oleh pelanggan melalui kotak pencarian seperti Google. Dengan cara ini, Anda membantu calon pelanggan maupun pelanggan setia untuk menemukan bisnis Anda.
Melihat banyak sekali manfaat yang bisa didapatkan dengan memanfaatkan media sosial untuk promosi bisnis, alangkah baiknya jika pebisnis mulai memanfaatkannya juga demi pengembangan bisnis yang berkelanjutan.
Tujuan lainnya, agar bisnis Anda tidak dilibas dengan kemajuan teknologi, di mana bisnis yang go digital akan jauh lebih laris dibandingkan dengan bisnis yang menggunakan sistem pemasaran konvensional.